25 Maret 2009

study banding wisata

Pada hari Sabtu tepatnya tanggal 21 Maret 2009 Kami dari Telecenter Agrotech Pasuruan ( Rudi Cahyono SE ) dan Panitia Bromo Agrofest 2009 ( Drh. Thomas Ribut Subagyo) mengadakan study banding bersama dengan ILO ( Mr. Matthieu Cognac ),Directur Volcano Perancis,Mr. Jetse Bos dari PUM Belanda,Dinas Pariwisata Malang mengadakan kunjungan wisata ke Candi Singosari, Candi Sumber Awan,Cagar Alam Burung di Tumpang kemudian di lanjutkan ke Jatim Park Batu, dan Wisata Sumber air panas di Cangar dan kemudian di lanjutkan dengan perjalan pulang melewati daerah Trawas Mojokerto kemudian kembali ke Malang.Pada intinya perjalan ini adalah untuk memperkenalkan potensi Wisata yang berada di Kabupaten Malang termasuk di antaranya bagaimana caranya memperbaiki dan mengembangkan potensi wisata sehingga layak untuk dijual atau diperkenalkan kepada para wisatawan baik domestik maupun wisatawan asing.Karena menurut pendapat mereka ( ILO,Directur Volcano,Mr Jetse Bos dari PUM ) bahwa sebetulnya Kabupaten Malang pada khususnya dan Jawa Timur pada umumnya mempunyai potensi wisata yang sangat besar cuman sekarang tinggal bagaimana kita mengelola dan memenej potensi tersebut menjadi suatu potensi yang dapat mendatangkan devisa bagi daerah bagi menunjang Pendapatan Asli Daerah Malang.Kami selaku warga Pasuruan pada khususnya hanya bisa berharap bahwa study ini bisa menjadi pembelajaran bagi perbaikan potensi wisata yang berada di Kabupaten Pasuruan pada umumnya dan Kecamatan Tutur pada khususnya.

Tidak ada komentar: