06 Maret 2009

Monitoring & Evaluasi Astel Jatim

Hari ini, 6 Maret 208 merupakan hari yang diagendakan pengurus Astel Jatim untuk monitoring dan evaluasi kinerja Agrotech Telecenter. Kegiatan ini dihadiri tidak hanya oleh pengurus Astel, akan tetapi juga dari Kominfo Propinsi Jatim dan Pembina Agrotech Telecenter dari Infokom Kabupaten Pasuruan. Rombongan Kominfo terdiri dari Bapak Miswan Hadi, Bapak Djoko Purwono, Bapak Eko Laksmono salaku Kabid Postel dan Bapak Heri. Sedangkan pembina diwakili oleh Bapak Pudjo selaku Kabid Telematika dan Bapak Sri Agus Yono selaku Kabid Pengembangan TIK.
Kegiatan monitoring dan evaluasi ini bertujuan sebagai pembelajaran kedepan untuk telecenter-telecenter di Kota/ Kabupaten lainnya yang akan dibentuk di propinsi Jatim, seperti apakah yang perlu dilakukan capacity building selain manajerial training bagi pengelola, bagaimana hubungan telecenter dengan pembina, astel, maupun perangkat pemerintahan dan sosial lainnya. Selain itu juga untuk membenahi kekurangan dari telecenter serta mensuport kegiatan yang telah baik.

Berbicara mengenai pembina Kabupaten Pasuruan yaitu Bapak Pudjo, merupakan pembina baru Agrotech Telecenter yang menggantikan Bapak Nadjib. Sedikit disinggung oleh Bapak Pudjo bahwa telecenter mempunyai tujuan yang sama dengan apa yang dulu telah diprakarsai Pak Dade Angga yaitu terbentuknya kegiatan terpadu antara pertanian, peternakan dan perikanan melalui kegiatan Agrowisata Nongkojajar. Akan tetapi karena kepemimpinan Pak Dade saat itu telah berakhir, maka kegiatan ini kurang mendapat perhatian kembali. Untuk itu, hal ini merupakan angin segar bagi pengelola Agrotech Telecenter untuk membangunkan kembali mimpi Pak Dade Angga dan bahkan merealisasikan mimpi tersebut.

Kami tim pengelola Telecenter saat ini harus mempersiapkan dengan matang untuk menyambut uluran tangan Kabupaten Pasuruan untuk dapat dilakukan hearing dan comparing dengan Bupati Pasuruan. So, lets rock the Pasuruan Gov.....

Tidak ada komentar: