12 Oktober 2013

Camping selama 5 hari di Nongkojajar oleh SMP Ciputra Surabaya

Pada tanggal 7 - 11 Oktober 2013 Telecenter Agrotech/ NTIC ( Pusat Informasi Wisata Nongkojajar ) bekerja sama dengan EO Virus dari Surabaya akan kedatangan tamu dari Siswa Siswi SMP Ciputra Surabaya yang berjumlah 80 orang pelajar dengan di dampingi oleh beberapa guru akan mengadakan kegiatan selama  5 hari di Nongkojajar tepatnya di Lapangan Pinus belakang kantor Telecenter Agrotech. Banyak kegiatan yang akan mereka lakukan selama 5 hari di Nongkojajar di antaranya pada hari selasa tepatnya tanggal 8 Oktober 2013 dimana dari 80 siswa di bagi menjadi 2 kelompok masing-masing 40 orang.Kelompok pertama mengadakan wisata arum jeram berupa : River Tubing Adventure Nongkojajar sedangkan kelompok ke dua mengadakan kunjungan wisata ke Classy Farm Mesagi untuk melihat lebih dekat perkebunan bunga hias diantaranya : bunga gerbera, mawar, anthurium, hydrangea, peacock king dan lain-lain baru setelah itu di lanjutkan menuju peternakan sapi perah " Sekar Sari Farm " untuk melihat proses pemeliharaan dan pemerasan sapi perah sampai menghasilkan susu serta melihat manfaat dari biogas dari kotoran sapi sebegai bahan bakar untuk menerangi lampu.Pada malam harinya kegiatan di lanjutkan dengan membuat maket jembatan dari bambu yang akan dipasang pada pagi harinya, dengan harapan dengan adanya jembatan bambu ini bisa membawa manfaat bagi peternak yang akan mencari rumput tanpa harus menyeberangi sungai.Kegiatan pada hari ke tiga tepatnya hari kamis yaitu kegiatan mountain bike menyusuri rute yang sudah di buat oleh temen-temen panitia sekaligus mencoba jembatan bambu yang sudah terpasang kemarin, selain mountain bike juga diselingi dengan aneka game berupa pleasure hunt. Pada malam hari setelah makan malam spesial khas makanan Nongkojajar acara dilanjutkan dengan atraksi dari masing-masing kelompok dengan diselingi api unggun menambah hangat suasana pada malam harinya.Untuk kegiatan besok pagi dimulai pada pukul 02.00 WIB yaitu persiapan menuju Gunung Bromo untuk melihat matahari terbit serta indahnya hamparan pasir yang diselimuti kabut , mereka ke Gunung Bromo mengunakan armada jeep sekitar 15 jeep yang akan menemani perjalanan adventure mereka sekaligus menutup semua kegiatan selama 5 hari di Nongkojajar. kami berharap semua peserta bisa puas dengan pelayanan kami selama ini, mudah-mudahan kegiatan serupa juga masih dilaksanakan di Nongkojajar. Selain kegiatan itu semua mereka juga dihibur dengan game seru n fun serta permainan flying fox serta high rope.
 

Tidak ada komentar: