Pada hari rabu tepatnya pada tanggal 9 Maret 2011 Telecenter Agrotech Nongkojajar kedatangan tamu dari KIM Bratawana dari Desa Plingisan Kecamatan Kraton.Maksud kedatangan mereka adalah untuk mengikuti pelatihan komputer di Telecenter Agrotech Nongkojajar.Rombongan berjumlah 10 orang di dampingi oleh staff dari Dinas Informasi dan Komunikasi Kabupaten Pasuruan yaitu Ibu Ratna,Bapak Wahono,Bapak Bambang,Bapak Kholic.Rombongan tiba di Telecenter pada pukul 09.30 WIB, kemudian acara dilanjutkan dengan sambutan dari Staff Kominfo kabupaten Pasuruan, baru di lanjutkan pengarahan dari pengelola Telecenter Agrotech yaitu Bapak Rudi Cahyono yang menjelaskan tentang awal berdirinya telecenter serta maksud dan tujuannya, setelah itu dijelaskan pula tentang aktivitas yang sudah dilakukan oleh pengelola telecenter selama kurang lebih 3 tahun serta hasil yang sudah dicapai selama ini diantaranya adalah bagaimana memperkenalkan potensi yang ada di Nongkojajar melalui internet.Setelah penjelasan disampaikan kemudian acara di lanjutkan dengan pelatihan komputer yang di bantu juga oleh murid-murid dari SMK Negeri Tutur yang sedang mengadakan prakerin di Telecenter.Acara di mulai dari pukul 10.00 - 12.00 WIB.Alhamdulilah selama pelatihan ini berlangsung peserta KIM sangat antusias sekali untuk mengali informasi yang di butuhkan dengan mengunakan sarana internet yang mungkin selama ini belum pernah mereka lakukan.
14 Maret 2011
Pelatihan KIM BRATAWANA Kecamatan Kraton Desa Plingisan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar