22 November 2009

Belajar Bahasa Inggris,jepang dan Perancis


Tepatnya pada hari sabtu tanggal 14 November 2009 bertempat di Kantor Telecenter Agrotech Nongkojajar di adakan kursus singkat Bahasa Inggris,Perancis dan Jepang yang di ikuti kurang lebih 17 orang dan di asuh langsung oleh Ibu Yuliati, Ibu Rosana Hariyanti, Ibu Roosi Sugiharyanti, Ibu L. Netti Harwati, Ibu Esther Purba, Bapak Efrizal serta Bapak Dito yang kesemuanya rata-rata adalah Dosen Universitas Brawijaya Malang.Mereka tergabung dalam Lembaga Pengabdian Kepada Masyarakat.Mengingat Nongkojajar adalah merupakan salah satu tujuan wisata dan juga merupakan pintu gerbang menuju gunung Bromo yang sudah terkenal maka sering kali kita kedatangan tamu atau turis-turis asing sedangkan karena keterbatasan dalam penguasaan bahasa terutama bahasa asing maka guna meningkatkan komunikasi yang baik dengan para turis maka selaku pelaku wisata maka mau tidak mau kita juga di tuntut sedikit demi sedikit mnguasai bahasa asing minimal bahasa Inggris, atas kondisi inilah maka atas dukungan dari ILO maka di adakan kerjasama dengan Universitas Brawijaya jurusan bahasa agar mau mengajari para pelaku wisata kursus bahasa Inggris,Perancis serta Jepang dengan harapan di kemudian hari kita khususnya warga Nongkojajar tidak kagok atau malu lagi bercakap-cakap dengan mereka.Biarpun hanya sebentar waktunya tapi antusias dari seluruh peserta sangat besar sekali untuk itu kami berharap agar kursus semacam ini lebih sering di adakan lagi.I Hope Soo.

Tidak ada komentar: