05 Desember 2008
Pasarku
Pasar Desa Wonosari merupakan salah satu pasar Desa terbesar di Jawa Timur.Dengan luas kurang lebih 1 Ha.Yang terdiri dari 3 bagian yang meliputi Pasar besar yang berisi para penjual yang menjual kebutuhan pokok meliputi :beras,gula,sayur-mayur,ikan,daging,pakaian,makanan,perhiasan,obat-obatan pertanian dan lain sebagainya.Sedangkan bagian yang lain yaitu pasar sayur berisi pedagang yang menjual beraneka ragam sayuran yang di khususkan selain untuk kebutuhan masyarakat umum juga sebagian di jual kebeberapa daerah meliputi pasar porong,sidoarjo dan pasar krian Surabaya dan khusus untuk hari rabu dan minggu juga digunakan untuk pedagang kaki lima yang sebagian besar pedagang berasal dari luar Kecamatan Tutur.Sedangkan bagian pasar yang lain yaitu pasar hewan baik berupa sapi maupun kambing yang hanya ada pada hari rabu dan minggu saja.Dan selama ini pasar Desa Wonosari ramai pada hari Rabu dan Minggu yang merupakan hari pasaran, sedangkan untuk hari-hari yang lainnya relatif sepi dibandingkan dengan ke dua hari tersebut di atas.Selain melayani kebutuhan masyarakat Kecamatan Tutur pada khususnya serta melayani kebutuhan masyarakat luar baik itu dari Kecamatan Tosari, Kecamatan Purwodadi dan Kecamatan Puspo.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar